Luwu Utara l Rakyat Sulawesi – Kelurahan Marobo, Kecamatan Sabbang, Kabupaten Luwu Utara mengadakan kegiatan Jumat Bersih (Jumsih), bersih-bersih lingkungan. Kegiatan diadakan di wilayah lingkungan dan khususnya di depan dan di belakang Kantor Kelurahan Marobo dalam rangka menghadapi musim penghujan.
Kegiatan ini bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Marobo, Bripka Harsel.J, SH dan staf. “Diadakannya kegiatan jumsih atau bersih-bersih lingkungan merupakan salah satu program dan kegiatan rutin, ” kata Lurah Marobo Imran Djaddung kepada media ini, Jumat (5/4/2019).
Sebagai Lurah, Imran merasa senang dan bangga karena dengan kegiatan jumsih ini, semua pihak bisa melihat situasi lingkungan Kelurahan Marobo.
“Kita harus membiasakan diri hidup sehat dan salah satu indikator hidup sehat ini, adalah lingkungan yang bersih, jadi tidak di rumah saja harus bersih, di kantor juga harus bersih dan punya taman kebun. Ini merupakan salah satu upaya untuk mensosialisasikan program kebersihan kepada masyarakat,” tutur dia.
“Saya berharap apa yang kami lakukan ini bisa diikuti oleh warga Kelurahan,” harapnya.
Ia menambahkan, jumsih sangat efektif dilaksanakan karena itu kami dari Kelurahan Marobo mengajak semua warganya untuk menghidupkan dan memulai kembali program jumsih karena dengan kegiatan ini dapat menjadi penyemangat untuk masyarakat agar semakin sadar tentang betapa pentingnya menjaga kebersihan.
“Program jumsih jangan hari ini saja, tapi harus terus dilanjutkan, mudah mudahan ke depan Marobo ini menjadi kelurahan yang bersih dan Indah. Sebab, Marobo ini ibukota Kecamatan Sabbang,” ungkapnya.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Marobo, Bripka Harsel.J, SH menuturkan, kegiatan jumsih dilaksanakan agar masyarakat mempunyai rasa memiliki terhadap lingkungan di wilayahnya, salah satunya dengan cara menjaga kebersihan.
“Alhamdulillah mereka semua bersemangat membersihkan sampah, menyapu hingga mengangkut sampah, dan membersihkan, memperbaiki got-got yang rusak dan tersumbat. Ini awal dan sebagai contoh pelopor bagi masyarakat agar terbiasa dengan lingkungan yang bersih dan berpola hidup sehat,” ujarnya.
” Saya berharap ke depannya program bersih-bersih seperti jumsih dan kerja bakti dapat terus dilaksanakan oleh para Lurah dan staf, guna meningkatkan rasa nyaman, bersih, Indah dan sehat, sehingga berdampak pada kinerja dalam memberikan pelayanan dan yang utama memiliki rasa kecintaan pada wilayah lingkungannya,” harap Harsel.
Laporan : Admin