Bone l Rakyat Sulawesi – Jelang pileg dan pilpres, Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Bone AKBP Muh Kadarislam Kasim, SH,S.Ik,M Si didampingi Kabag Ops Kompol Syamsu Alam, melaksanakan
kontrol di Gudang logistik KPU Bone Jl. Gatot Subroto, guna memastikan keamanan logistik yang berada di gudang KPU.Rabu 27 Maret 2019
Hal itu dilakukan sebagai salah satu bentuk pengamanan pelaksanaan Pemilu serentak pada tanggal 17 April mendatang.
“Kunjungan ini guna memastikan kesiapan penyelenggaraan pemilu 2019 Sehingga diharapkan pelaksanaan Pemilu 2019 di wilayah hukum Polres Bone bisa berjalan aman, sejuk dan lancar sesuai yang diharapkan.ujar Kadarislam
Kapolres juga menaruh atensi terhadap personil yang melaksanakan pengamanan di Kantor dan gudang logistik agar bertugas dengan baik, cermat dan profesional.
“untuk personil Polres Bone yang melaksanakan tugas jaga di Kantor dan gudang KPU Bone agar meningkatkan kewaspadaan jelang hari H.Tutupnya
Laporan : A.Syafri